Professional Footballers' Association (PFA) telah mengumumkan Nominasi Pemain Terbaik. Dimana Edwin Van Der Sar terpilih dari Asosiasi pesepakbola Profesional itu. Penjaga gawang Manchester United ini bersaing dengan 6 enam kandidat, hanya ada satu nama yang bukan dari skuad MU.
Kapten Liverpool, Steven Gerrard diapit oleh lima pemain Setan merah. Ryan Giggs, Rio Ferdinand, Cristiano Ronaldo, Edwin van der Sar dan Nemanja Vidic bersaing ketet untuk menjadi yang terbaik.
Pemain-pemain MU itu memang pantas dijagokan. Pasalnya selama musim lalu, The Reds Devils berhasil keluar sebagai juara Premier League serta mampu merebut tropi Liga Champion. Hasil yang mencengangkan dimana pilar Chelsea dan Arsenal tidak masuk dalam kandidat. Alhasil keputusan PFA itu sangat diragukan oleh arsitek Arsenal, Arsene Wenger.
"Saya pikir keputusan itu belum final. Segala sesuatu masih bisa berubah hingga akhir musim ini. Saya rasa pemainku pantas masuk dalam nominasi pemain terbaik," cetus pelatih asal Prancis itu pada BBC, Rabu (15/4).
MU top dah.....
BalasHapus